4 Rekomendasi Cairan Pembersih Kaca untuk Hasil Kinclong

Share on facebook
Share on twitter
Share on pinterest
Share on linkedin
Share on email
Cairan Pembersih Kaca
Share
Share on facebook
Share on twitter
Share on pinterest
Share on linkedin
Share on email

Sumber: Canva

ALT Text:

Deskripsi Gambar: Seorang wanita sedang membersihkan kaca. 

Agar tampilan rumah tetap memesona, menjaga kebersihan kaca jendela menjadi suatu keharusan tak terhindarkan. Supaya proses perawatan lebih mudah, berikut adalah beberapa rekomendasi cairan pembersih kaca yang dapat Anda manfaatkan untuk mengembalikan kilau kaca dengan cepat:

1. Astonish Specialist Window Glass and Shine

Astonish Specialist Window Glass and Shine
Produk Astonish Specialist Window Glass and Shine. 

Apa saja cairan pembersih kaca yang bisa Anda pakai untuk membersihkan kaca jendela dan juga cermin sekaligus? Anda bisa menggunakan Astonish Specialist Window Glass and Shine ini. 

Cairan ini tidak hanya mampu meluruhkan lemak, kotoran, dan sidik jari yang umumnya menimbulkan noda di kaca, tetapi juga dilengkapi dengan teknologi anti-kabut.

Teknologi ini membantu menjaga kejernihan permukaan kaca bahkan ketika terjadi kondensasi atau kabut pada musim hujan. Keunggulannya ini memastikan Anda tetap dapat menikmati pemandangan luar rumah tanpa terganggu oleh lapisan kabut yang mengganggu nantinya.

Kelebihan Botol dapat didaur ulang, cruelty free, dan vegan
Kekurangan Tidak tersedia di semua supermarket. Mudah Anta temui  secara online
HargaRp60.000 (750 ml)

2. Olaif Multi Surface Antibacterial Cleaner

Olaif Multi Surface Antibacterial Cleaner
Produk Olaif Multi Surface Antibacterial Cleaner. 

Produk pembersih kaca jendela satu ini bisa memberikan perlindungan tambahan terhadap bakteri, kuman, virus, bahkan jamur. 

Dengan kandungan benzalkonium chloride, cairan pembersih ini efisien dalam memberantas kuman dan bakteri dari permukaan.[1] Selain itu Anda juga bisa memakainya sebagai cairan pembersih kaca berjamur karena benzalkonium chloride juga membunuh jamur membandel di kaca. 

Dengan penggunaan produk ini, kaca jendela dan juga cermin akan terasa lebih steril dan bersih.

Kelebihan Semua kandungan food grade sehingga lebih ramah penggunaan. 
Kekurangan Hanya tersedia secara online
HargaRp28.000 (500 ml)

3. Windex Liquid Fresh Spray 

Windex Liquid Fresh Spray
Produk Windex Liquid Fresh Spray.  

Cairan pembersih kaca jendela yang selanjutnya ini mempunyai  formula yang memanfaatkan ammonium hydroxide. Ammonium hydroxide ini yang cukup bermanfaat dalam mengangkat kotoran juga debu yang menempel pada kaca. 

Kemampuannya yang baik dalam mengikis kotoran menjadikannya sebagai cairan pembersih kerak kaca yang efektif jika bercak di kaca menjadi permasalahan yang Anda hadapi saat ini.

Kelebihan Ada kandungan Isopropanolamine yang bantu mengangkat noda minyak serta kotoran. 
Kekurangan Perlu hati-hati saat menggunakan produk ini pada jendela sekitar gorden karena kandungan pewarna mungkin meninggalkan  bercak di gorden.
HargaRp20.000 (500 ml)

4. Mr. Muscle Clear Glass Liquid Blue 

Mr. Muscle Clear Glass Liquid Blue
Produk Mr. Muscle Clear Glass Liquid Blue. 

Cairan pembersih kaca ini memiliki kandungan antibakteri yang bisa membantu Anda membersihkan permukaan kaca secara maksimal dari kuman dan juga bakteri. Selain dapat digunakan pada kaca, cairan ini juga cocok untuk membersihkan permukaan porselen, keramik, serta stainless steel. 

Kelebihan Satu produk multi fungsi 
Kekurangan Kandungan pewarna mungkin meninggalkan bekas pada kain lap yang Anda pakai saat membersihkan
HargaRp20.000 (500 ml)

Selain keempat cairan komersial di atas, Anda juga bisa memakai cairan pembersih kaca buatan sendiri. Anda bisa membuat cairan pembersih dengan mencampurkan air dengan perasan jeruk lemon. 

Jus lemon kaya akan berbagai kandungan bioaktif yang menawarkan sifat antibakteri sehingga bermanfaat dalam membersihkan kaca secara menyeluruh.[2] Selain itu, aroma segar lemon juga memberikan kenyamanan saat digunakan. 

Berbagai cairan pembersih di atas dapat menjadi solusi optimal untuk membersihkan kaca di rumah Anda. Namun, jika Anda menghadapi kondisi kaca yang terlampau kotor dan merasa sulit untuk mengatasinya sendiri, jangan ragu untuk memanfaatkan layanan Deep Clean dari bTaskee.

Layanan bTaskee sudah termasuk dengan penyediaan peralatan untuk membersihkan jendela kaca Anda. Anda tidak perlu khawatir lagi mencari cairan pembersih kaca untuk membersihkan jendela atau cermin yang kotor. Tenaga profesional juga akan memastikan kaca menjadi lebih kinclong dari sebelumnya. 

ติดตามข่าวสารล่าสุด โปรโมชั่นและเคล็ดลับดีๆที่ช่วยให้ชีวิตคุณง่ายขึ้น จาก bTaskee
download-asker-btaskee-ver-3

Book a home cleaning task
right away

Download, register and experience exciting features only available on bTaskee App – On-demand Home Services