Kehadiran tikus di rumah memang sangat mengganggu. Hewan pengerat yang satu ini selain merupakan pembawa sumber penyakit dan menjijikan, juga punya bau urin yang intens. Bahkan, setelah pengerat itu hilang, baunya masih menempel. Lalu kira-kira, apakah ada cara menghilangkan bau tikus di dapur?
Sebenarnya, berapa lama bau tikus? Bau intens dari urin tersebut biasanya akan bertahan dalam hitungan minggu. Hal ini jelas akan membuat tidak nyaman, terutama karena dapur adalah tempat untuk membuat bahan makanan. Namun, tidak perlu khawatir, ikuti saja beberapa cara menghilangkan bau kotoran tikus yang menyengat berikut!
1. Gunakan dengan Soda Kue
Tahukah Anda jika soda tidak hanya berfungsi untuk mengembangkan adonan kue saja, namun juga bisa mengusir bau tidak sedap di dalam rumah? Bahkan, soda kue juga bisa menghilangkan bau kotoran tikus yang menempel di dapur. Hal ini karena partikel soda kue ampuh menyerap bau tersebut.
Cara menghilangkan bau kencing tikus di lantai maupun di tempat lain sama, yaitu:
- Anda hanya perlu menaburkan soda kue ke area yang bau, terutama di bekas sarang hewan pengerat satu itu.
- Kemudian, tunggu 1-2 jam agar partikel bau menyerap ke soda kue.
- Setelahnya, vacuum sisa-sisa bubuk soda kue.
2. Samarkan Bau dengan Cuka
Soda kue saja sebenarnya sudah ampuh dalam mengusir bau hewan pengerat yang satu itu. Hanya saja, ketika baunya terlalu intens, Anda perlu melakukan langkah selanjutnya untuk menyamarkan baunya. Anda bisa mencoba menuang atau menyemprotkan cuka ke area yang bau.
Caranya yaitu:
- Campurkan cuka dan soda kue, dengan takaran 1-2 sdm soda kue ke dalam larutan cuka.
- Kocok hingga tercampur sempurna.
- Setelah itu, semprotkan larutan tersebut ke area yang bau untuk menghilangkannya.
Menggunakan cuka adalah cara menghilangkan bau kencing tikus di kayu dan tempat lain yang paling ampuh. Namun yang perlu Anda perhatikan, meski cukup ampuh menyamarkan bau urine tikus, biasanya penggunaan cuka akan meninggalkan aftertaste bitter yang kurang sedap untuk hidung Anda.
3. Beri Bubuk Kopi atau Teh
Bau urine tikus sudah hilang namun masih ada hint cuka di tempat-tempat tertentu? Untuk menghilangkan aftertaste dari cuka tersebut, Anda bisa menaburkan bubuk kopi atau teh dan tunggu 1-2 jam.
Hal ini akan membuat dapur Anda terasa lebih wangi dan nyaman untuk digunakan. Selain dengan kopi dan teh, Anda juga bisa menggunakan minyak esensial untuk bisa mengusir aftertaste-nya.
4. Tuntaskan dengan Pembersih Lantai
Jika baunya sudah berubah menjadi bau kopi, teh, atau minyak esensial, langkah terakhir yang perlu Anda lakukan adalah membersihkan dapur. Anda bisa memvakum atau menyapu seluruh ruangan, lalu pel dengan menggunakan pembersih lantai. Hal ini agar bau dapur menjadi lebih netral.
Biasanya, bau tikus akan langsung hilang setelah Anda mengikuti langkah-langkah di atas. Namun, di samping menghilangkan baunya, Anda pun perlu memastikan jika tikus tersebut tidak akan datang lagi ke dapur Anda.
Caranya dengan membatasi saluran kedatangan tikus dan memberi bau-bauan yang tidak disukai oleh hewan pengerat satu itu. Beberapa contohnya adalah karbol, cengkih, mint, bawang putih, kopi, teh, atau kamper.
Itulah cara menghilangkan bau tikus di dapur yang bisa Anda ikuti dengan mudah. Namun, apabila Anda tidak memiliki waktu dan tenaga untuk membersihkan sisa urin dan kotoran tikus sendirian, solusinya ada di bTaskee. Jadi, pesan layanan kami sekarang juga melalui aplikasi!