Cara Membersihkan Body Kulkas, Biar Makin Awet

Share on facebook
Share on twitter
Share on pinterest
Share on linkedin
Share on email
cara membersihkan bodi kulkas
Share
Share on facebook
Share on twitter
Share on pinterest
Share on linkedin
Share on email

Tidak hanya bagian mesinnya, kulkas memerlukan perawatan untuk bagian bodinya. Kebersihan kulkas juga berpengaruh pada bahan makanan agar tetap higienis dan tidak cepat busuk. Lantas, bagaimana cara membersihkan bodi kulkas?

Tidak terbatas pada bagaimana cara membersihkannya, tapi dalam ulasan ini Anda juga akan mengetahui mengapa perlu secara rutin membersihkan bodi kulkas dengan benar, dan kapan waktu yang pas untuk membersihkannya. Simak sampai selesai, yuk!

Alasan Harus Membersihkan Bodi Kulkas dengan Benar

cara membersihkan bagian luar kulkas
Seorang perempuan sedang membersihkan kulkas

Berikut ini beberapa alasan kuat pembersihan kulkas sangat penting untuk Anda lakukan secara teratur dan maksimal.

1. Bau Tak Sedap

Pernah mencium aroma tak sedap di area dapur atau di sekitar kulkas? Bisa jadi salah satu alasannya adalah karena kulkas itu sendiri yang jarang Anda bersihkan. 

Hal ini mungkin saja terjadi ketika terdapat beberapa jenis makanan yang mudah busuk atau Anda sudah terlalu lama menyimpannya di dalam kulkas. Parahnya, bau tak sedap bisa tetap “menempel” meskipun sudah mengeluarkan bahan makanan tersebut, lho. 

2. Penumpukan bakteri

Ini bisa jadi salah satu alasan mengapa makanan yang padahal masih fresh, entah mengapa jadi cepat busuk saat masuk kulkas. Sayangnya bakteri tidak cuma hinggap di makanan saja, tapi juga di bodi kulkas itu sendiri. 

Kebiasaan membuka dan menutup pintu kulkas terlalu sering juga membuat potensi kuman dan bakteri dari luar kulkas untuk masuk jadi lebih besar. Maka dari itu, pembersihan secara berkala pun harus kita lakukan. 

3. Estetika Visual (Tampilan Lebih Rapi)

Dengan membersihkannya secara rutin, tidak hanya tampilan luarnya saja, melainkan tampilan dalam lengkap dengan isiannya juga akan semakin rapi. Tak hanya enak dipandang, tampilan yang lebih rapi juga membuat proses pengambilan makanan lebih efisien dan tidak membingungkan. 

Kapan Harus Membersihkan Bodi Kulkas?

persiapan untuk membersihkan body kulkas
Seorang pria sedang membersihkan body kulkas

Tidak ada rumus pasti. Tapi, Anda bisa membersihkan kulkas sekali dalam satu bulan. Namun, tetap ada beberapa faktor yang mempengaruhi frekuensi pembersihan. Mencakup:

  • Seberapa sering penggunaan kulkas,
  • kebersihan lingkungan sekitar kulkas,
  • Seberapa sering ada kebocoran atau tumpahan makanan cair di dalamnya.

Jika kulkas memang sering terpakai, bahkan sering kotor karena kebocoran dan tumpahan makanan, maka kulkas perlu sering Anda bersihkan. Misalnya setiap dua minggu sekali. Jika Anda jarang menggunakan kulkas dan jarang terkena tumpahan, Anda bisa membersihkannya setiap bulan.

Cara Membersihkan Bodi Kulkas 

cara membersihkan body kulkas dengan sponge
Cara membersihkan body kulkas dan langkah-langkahnya

Membersihkan bodi kulkas bisa Anda lakukan dengan baking soda. Dalam membersihkan bodi kulkas tentu harus mengikuti urutan yang benar agar tidak “kerja dua kali” atau biar lebih cepat dan bersih dalam sekali jalan. Namun sebelum itu, siapkan alat dan bahannya terlebih dahulu.

Berikut adalah berbagai alat dan bahan untuk memulai membersihkan kulkas seperti berikut ini:

  • Kain lap dan atau spons
  • Sikat kecil atau sikat gigi
  • larutan air hangat dan deterjen
  • Air bersih untuk bilas,
  • Kaporit
  • larutan baking soda atau cuka putih

Setelah persiapan selesai, selanjutnya ikuti cara membersihkan bodi kulkas dengan baking soda berikut ini:

  1. Keluarkan keseluruhan isi kulkas, mulai dari makanan, minuman, sampai bahan makanan. 
  2. Lepaskan sekat yang menjadi tatakan makanan di dalam kulkas. Caranya, cukup tarik ke luar saja. Umumnya, sekat yang ada di dalam kulkas cukup portable dan mudah untuk kita keluarkan.  
  3. Cara membersihkan karet pintu kulkas selanjutnya yaitu dengan pasta campuran 3 sendok makan kaporit dan air. Oleskan larutan tersebut ke karet di pintu kulkas dengan sikat kecil atau sikat gigi. Lanjutkan dengan mengelapnya menggunakan kain, setelah itu lumasi karet dengan cuka.
  4. Siapkan larutan baking soda, dan bersihkan bodi kulkas termasuk saluran Drainase. Ini adalah salah satu bagian penting yang sering terlupakan. Letaknya berada di bagian bawah belakang kulkas. 
  5. Lap bagian luar dan dalam dan luar Kulkas. Mulai dari dinding kulkas hingga sudut sudutnya, sampai bagian tubuh kulkas luar dari segala sisi. 
  6. Bersihkan bagian koil kondensor. Semakin lama tidak kita bersihkan, debu akan semakin menumpuk. 
  7. Masukkan isi kulkas secara bertahap dan hidupkan kembali kulkas. 

Itu tadi cara membersihkan bodi kulkas, termasuk alasan kenapa Anda harus rutin membersihkannya. Terlalu ribet dan tidak punya banyak waktu untuk membersihkan kulkas? Serahkan pada bTaskee, yang menyediakan layanan kebersihan profesional untuk perabotan, termasuk kulkas Anda. 

Pesan langsung layanan kami secara praktis dengan download aplikasinya di Playstore atau Appstore!

ติดตามข่าวสารล่าสุด โปรโมชั่นและเคล็ดลับดีๆที่ช่วยให้ชีวิตคุณง่ายขึ้น จาก bTaskee
download-asker-btaskee-ver-3

Book a home cleaning task
right away

Download, register and experience exciting features only available on bTaskee App – On-demand Home Services