Punya kompor tanam di dapur jadi nilai plus sebagian besar ibu modern saat ini. Namun karena bentuknya “ditanam”, membersihkan dan merawatnya bukan hanya tentang estetika, tetapi juga untuk menjaga keamanan dan kinerjanya agar tetap optimal. Lalu, bagaimana cara membersihkan kompor tanam?
Sebagian orang kerap kesulitan dalam membersihkan kompor tanam karena berbagai alasan, mulai dari ketiadaan waktu, hingga kurangnya pengetahuan tentang cara yang tepat.
Di sini, Anda akan mendapat pengetahuan cara membersihkan kompor tanam dengan efektif, plus tips praktis menggunakan bahan-bahan rumahan tanpa perlu beli pembersih mahal!
Mengapa Penting untuk Membersihkan Kompor Tanam?
Sebelum masuk ke langkah-langkah membersihkan kompor tanam, penting untuk memahami mengapa hal ini perlu Anda lakukan secara rutin.
Kompor tanam tentu sering Anda gunakan dalam memasak sehari-hari. Masalah yang kerap terjadi adalah adanya sisa-sisa minyak, debu, atau bahkan tumpahan makanan dapat menumpuk di atasnya. Selain menjadi sarang bagi bakteri dan kuman, tumpukan kotoran bisa menjadi kerak dan mengganggu kinerja kompor Anda.
Terlebih lagi, jika tidak Anda bersihkan secara teratur, kotoran ini dapat menyebabkan masalah seperti bau yang tidak sedap atau bahkan bahaya kebakaran. Membersihkan kompor tanam secara teratur adalah langkah penting dalam menjaga keamanan, kesehatan, dan kinerja optimal kompor Anda.
Langkah-Langkah Membersihkan Kompor Tanam
Berikut adalah cara membersihkan kerak pada kompor tanam dengan efektif:
1. Persiapan Bahan
Siapkan alat bahan-bahan pembersih rumahan, seperti:
- sabun pencuci piring cair
- Cuka
- baking soda
- sikat kawat
- kain lap
- air hangat.
2. Matikan Kompor dan Dinginkan
Pastikan kompor Anda dalam keadaan mati dan telah dingin sebelum memulai proses pembersihan. Ini untuk menghindari risiko terbakarnya bahan pembersih atau cedera pada diri Anda.
3. Lepaskan Bagian yang Dapat Dilepas
Jika memungkinkan, lepaskan bagian-bagian kompor, seperti kuali atau komponen yang dapat Anda lepas. Ini agar Anda lebih mudah membersihkannya secara terpisah.
4. Gunakan Campuran Pembersih
Dari bahan-bahan rumahan yang sudah Anda siapkan, buat campuran pembersih:
- Campurkan air hangat dengan sabun pencuci piring cair atau baking soda.
- Adik hingga membentuk pasta.
- Oleskan campuran pembersih kompor ini ke permukaan kompor dan biarkan meresap selama beberapa menit.
5. Gosok dengan Sikat Kawat
Cara membersihkan kerak kompor tanam adalah dengan menggunakan sikat kawat, caranya:
- Gunakan sikat kawat atau spons untuk menggosok permukaan kompor secara menyeluruh
- Fokus pada area yang paling kotor atau berminyak.
- Pastikan untuk membersihkan celah-celah dan sela-sela dengan baik.
6. Bersihkan dengan Kain Lap
Setelah digosok dengan sikat kawat, lap permukaan kompor dengan kain lap yang lembut. Pastikan untuk menghapus semua residu pembersih.
7. Gunakan Cuka untuk Kilap Ekstra
Basahi kain lap dengan cairan cuka dan lap permukaan kompor untuk memberikan kilauan ekstra dan menghilangkan bau yang tidak sedap.
8. Keringkan dengan Kain Bersih
Akhiri proses dengan mengeringkan permukaan kompor menggunakan kain bersih atau tisu dapur.
9. Pasang Kembali Bagian yang Dilepas
Setelah permukaan kompor kering, pasang kembali semua bagian yang sebelumnya dilepas dengan hati-hati.
Dengan mengikuti langkah-langkah sederhana yang telah dijelaskan di atas, Anda dapat dengan mudah menjaga kompor tanam Anda tetap bersih dan terawat.
Jadi, jangan ragu untuk mengalokasikan waktu Anda untuk membersihkan kompor secara teratur, karena hal ini akan membawa manfaat jangka panjang bagi Anda dan keluarga.
Jika cara membersihkan mesin kompor tanam di atas terlalu memakan waktu dan tenaga bagi, bTaskee hadir sebagai solusi kebersihan rumah dan perabotan Anda.
bTaskee adalah layanan kebersihan profesional yang menyediakan berbagai layanan, termasuk pembersihan kompor tanam. Untuk pemesanan Anda bisa gunakan aplikasi kami dengan mengunduhnya di Playstore atau Appstore!