7 Cara Cuci Karpet Mudah dan Rekomendasi Jasa Cuci Karpet

Share on facebook
Share on twitter
Share on pinterest
Share on linkedin
Share on email
Rekomendasi Jasa Cuci Karpet
Share
Share on facebook
Share on twitter
Share on pinterest
Share on linkedin
Share on email

Temukan jasa cuci karpet terbaik disini!

Karpet adalah salah satu barang yang cukup sulit untuk dibersihkan. Selain karena ukurannya yang berat dan lebar, biasanya karpet juga sangat kotor dan berdebu.

Hal ini menyebabkan karpet menjadi tempat berkumpulnya banyak virus dan bakteri yang dapat menimbulkan penyakit. Tidak heran mencuci karpet membutuhkan waktu dan tenaga yang begitu besar.

Maka dari itu, agar tidak semakin kotor dan mengganggu kesehatan, ada baiknya untuk secara rutin membersihkan karpet. Selain dapat membuat rumah menjadi lebih nyaman, kamu juga bisa memastikan untuk menjaga kesehatan anggota keluarga.

Cara Cuci Karpet Sendiri dengan Mudah

cara cuci karpet
Sumber: Freepik

Membersihkan karpet memang terasa sulit untuk dilakukan, namun kamu tidak usah khawatir karena berikut ini ada tujuh cara mudah mencuci karpet sendirian di rumah.

1. Menghilangkan Debu dengan Vacuum

Agar membersihkan karpet lebih mudah, kamu perlu lebih dulu menghilangkan dan membersihakan debu atau partikel kecil yang ada di karpet. Kamu bisa membersihkannya dengan menyeluruh menggunakan vacuum cleaner atau jika tidak ada kamu bisa menggunakan sapu lidi atau pemukul karpet.

Bersihkan dan hilangkan debu di sekeliling karpet dengan detail agar debu dan kotoran yang menempel bisa hilang dengan sempurna. Lakukan pembersihan debu ini minimal seminggu sekali agar karpet tidak terlalu kotor dan tidak menjadi sarang kuman dan bakteri.

2. Gunakan Larutan Cuka dan Air Hangat

Setelah memastikan debu telah hilang dengan sempurna di karpet, kamu bisa menggunakan cuka putih sebagai pembersih alami yang efektif. Larutan ini sangat mudah dibuat hanya dengan mencampurkan cuka dengan air hangat dengan perbandingan 1:2.

Setelah tercampur dengan baik, kamu bisa menggunakan kain bersih atau sikat lembut untuk membersihkan noda pada karpet. Gosok karpet dengan perlahan agar serat karpet tidak rusak, setelah semua bagian telah selesai dibersihkan biarkan karpet mengering secara alami.

3. Baking Soda untuk Hilangkan Bau

Selain menggunakan laurtan cuka dan air, kamu juga bisa menggunakan baking soda untuk menghilangkan bau dari karpet. Baking soda merupakan bahan alami yang dapat digunakan untuk menyerap bau yang tidak sedap pada karpet.

Caranya cukup mudah, kamu hanya perlu menaburkan baking soda secara merata pada permukaan karpet, diamkan selama kurang lebih15–30 menit, lalu bersihkan karpet dengan vacuum cleaner atau sapu. Cara ini terbukti efektif untuk menghilangkan bau asap rokok, makanan, atau bau lembap.

Baca Juga: 9 Cara Menghilangkan Bekas Kunyit di Blender: Praktis!

4. Sabun Cuci Piring untuk Noda Minyak

Jika karpetmu terkena noda minyak atau lemak dan sulit untuk dibersihkan, kamu bisa menggunakan sabun cuci piring untuk menghilangkannya. Sama seperti bisa menghilangkan noda pada piring, sabun cuci piring juga bisa digunakan untuk menghilangkan noda minyak di karpet.

Caranya kamu hanya perlu mencampurkan beberapa tetes sabun cuci piring dengan air hangat, kemudian gunakan kain bersih untuk menggosok noda tersebut hingga bersih. Jika sudah hilang, kamu bisa langsung membilasnya dengan kain bersih yang dibasahi air agar sisa sabun tidak menempel dan menimbulkan bekas di karpet.

5. Garam dan Lemon untuk Noda Membandel

Bahan dapur yang juga bisa digunakan untuk membersihkan kotoran di karpet adalah garam dan lemon. Garam dan lemon dapat dimanfaatkan untuk menghilangkan noda membandel seperti tumpahan kopi atau teh.

Caranya kamu bisa menaburkan garam pada area karpet yang terkena noda, kemudian peras lemon di atasnya. Diamkan selama beberapa menit lalu lanjut untuk menggosok bagian tersebut dengan kain bersih. Kombinasi garam dan lemon telag terbukti efektif untuk membantu mengangkat noda tanpa merusak warna karpet.

6. Air Soda untuk Noda Cairan

Selain noda minyak dan noda membandel, jika karpetmu memiliki noda dari minuman seperti jus atau sirup, maka kamu bisa membersihkannya dengan air soda. Air soda terbukti ampuh mampu menghilangkan beberapa jenis noda termasuk noda bekas minuman.

Cara menggunakannya sama seperti beberapa bahan sebelumnya, kamu cukup tuangkan sedikit air soda ke atas noda, kemudian gosok karpet dengan lembut menggunakan kain bersih hingga noda terserap dan hilang. Perhatikan untuk tidak menggosok terlalu keras agar noda tidak semakin menyebar.

7. Jemur Karpet Secara Rutin

Terakhir, jangan lupa untuk menjemur karpet secara rutin di bawah sinar matahari. Sinar matarhari sangat efektif untuk membunuh bakteri dan menghilangkan bau tidak sedap. Apalagi jika karpet yang habis dibersihkan dan dicuci sangat basah dan tidak bisa kering hanya dengan angin dari kipas ataupun AC.

Jika karpet terlalu besar untuk dijemur, kamu bisa mengangin-anginkan karpet di tempat yang terkena sinar matahari secara tidak langsung meskipun dari dalam rumah. Karpet yang dijemur bisa menguapkan bau yang tidak sedap sehinga karpet bisa kembali nyaman digunakan. Pastikan untuk tidak menggunakan karpet sebelum benar-benar kering dan tidak lagi ada bagian yang basah.

Baca Juga: 9 Cara Merawat Kolam Renang Agar Air Jernih dan Sehat

Andalkan bTaskee untuk Jadi Jasa Cuci Karpet Kamu

Bagaimana sudah mencoba untuk membersihkan karpet sendiri? Atau butuh solusi yang lebih praktis?

Jika tidak memiliki waktu atau merasa kesulitan mencuci karpet sendiri, kamu bisa menggunakan jasa cuci karpet profesional. Salah satu rekomendasi terbaik adalah bTaskee.

bTaskee merupakan platform layanan home service yang menyediakan berbagai jasa pembersihan mulai dari daily cleaning, deep cleaning hingga upholstery cleaning. Upholstery cleaning bTaskee tersedia untuk membersihkan beberapa furnitur atau barang rumah yang sulit dibersihkan, salah satunya adalah karpet.

Mengapa harus membersihkan karpet di bTaskee? Kamu bisa mendapatkan karpet yang bersih kembali dengan mudah, praktis dan cepat hanya dengan lewat aplikasi. bTaskee juga menggunakan teknik dan bahan pembersih terbaik, memiliki harga yang transparan dan fleksibel sesuai kebutuhan.

Dengan menggunakan bTaskee, karpet di rumahmu akan kembali bersih, wangi dan nyaman digunakan tanpa harus repot mencucinya sendiri.

bTaskee hadir untuk memudahkan segala kebutuhan home service dan lifestyle kamu, mulai dari home cleaning, office cleaning, hingga layanan deep cleaning, servis AC, dan bahkan massage. Dengan layanan cepat, mudah, dan terpercaya, bTaskee akan membantu kamu menjalani kehidupan yang lebih efisien dan nyaman.

Yuk, temukan layanan yang kamu butuhkan sekarang juga! Jangan lupa follow akun Instagram @bTaskeeid, X di @btaskeeid, TikTok di @btaskeeid, dan LinkedIn di @btaskee-indonesia untuk update terbaru, promo menarik, dan tips seputar kebersihan serta kehidupan yang lebih mudah.

Download juga aplikasi bTaskee untuk mendapatkan layanan praktis langsung dari hp kamu!

Download-app-bTaskee-tren-CH-Play
Download-app-bTaskee-tren-iOS

ติดตามข่าวสารล่าสุด โปรโมชั่นและเคล็ดลับดีๆที่ช่วยให้ชีวิตคุณง่ายขึ้น จาก bTaskee
download-asker-btaskee-ver-3

Book a home cleaning task
right away

Download, register and experience exciting features only available on bTaskee App – On-demand Home Services