Mengenal Hair Spa, Manfaatnya untuk Rambut & Bedanya dengan Hair Mask

Share on facebook
Share on twitter
Share on pinterest
Share on linkedin
Share on email
Mengenal hair spa dan manfaatnya
Share
Share on facebook
Share on twitter
Share on pinterest
Share on linkedin
Share on email

Ingin merawat keindahan dan kesehatan rambut sekaligus relaksasi? Hair spa bisa jadi opsi terbaik Anda. Memangnya, apa itu hair spa? Hair spa lebih dari sekadar perawatan rambut biasa karena bertujuan untuk menutrisi dan menyegarkan rambut juga kulit kepala secara menyeluruh, sekaligus memberi efek rileks pada tubuh. 

Yuk, kenali pengertian, manfaat, hingga cara perawatan hair spa berikut ini!

Apa Itu Hair Spa?

hair spa adalah
Seorang wanita sedang menggunakan kondisioner rambut

Hair spa adalah perawatan rambut yang bertujuan untuk menutrisi dan menyegarkan rambut serta kulit kepala. Perawatan ini ada beberapa tahapan yang meliputi pembersihan, pengondisian, dan pemijatan kulit kepala dan rambut. 

Anda bisa melakukan hair spa di salon profesional atau melakukannya sendiri di rumah. Untuk melakukan hair spa, produk yang Anda butuhkan adalah sampo, kondisioner, masker rambut, dan minyak khusus.

Manfaat Hair Spa

manfaat hair spa
Seorang wanita yang sedang mencuci rambut dengan shampoo

1. Memperbaiki Kesehatan Rambut

Hair spa bisa menutrisi rambut dengan vitamin, mineral, dan protein. Ini membuat rambut lebih kuat, berkilau, dan mudah diatur.

2. Mengurangi Kerusakan Rambut

Hair spa juga membantu mengatasi rambut rusak karena alat styling panas, pewarnaan, dan faktor lingkungan. Perawatan ini bisa mencegah rambut bercabang, patah, dan kusut.

3. Merilekskan Kulit Kepala

Pijatan lembut selama hair spa membantu melancarkan aliran darah ke kulit kepala, yang dapat meredakan ketegangan dan stres. Tekanan pijatan juga membantu melepaskan otot-otot yang tegang di kulit kepala, yang dapat menyebabkan sakit kepala dan migrain.

4. Menghilangkan Stres

Melakukan hair spa secara keseluruhan bisa membantu merilekskan tubuh dan menghilangkan stres. Ini baik untuk kesehatan fisik dan mental.

Tahapan Perawatan Hair Spa

tahapan perawatan hair spa
Seorang wanita sedang mencuci rambut dengan shampoo

Berikut ini beberapa tahapan perawatan hair spa baik di salon maupun di rumah:

Perawatan Hair Spa di Salon

Berikut langkah perawatan di salon:

  1. Biasanya di salon langkah pertama adalah stylist berkonsultasi dengan Anda. stylist akan mengecek jenis dan kondisi rambut Anda lalu merekomendasikan perawatan terbaik.
  2. Stylist akan keramas dengan sampo khusus membersihkan kotoran, minyak, dan tumpukan produk di rambut Anda.
  3. Lalu, stylist akan memijat kulit kepala Anda dengan minyak atau produk perawatan khusus. Ini membantu melancarkan sirkulasi darah dan meratakan distribusi produk perawatan.
  4. Setelah itu, stylist akan memberikan kondisioner atau masker rambut. Ini menutrisi dan melembabkan rambut.
  5. Rambut akan diuap untuk membuka kutikula rambut dan membantu produk perawatan meresap lebih dalam.
  6. Setelah itu, kondisioner atau masker rambut akan dibilas.
  7. Terakhir, stylist akan menata rambut Anda sesuai keinginan.

Perawatan Hair Spa di Rumah

Perawatan ini juga bisa dilakukan di rumah sendiri. Berikut langkah dasar melakukan hair spa DIY:

  1. Pertama, lakukan keramas dengan menggunakan sampo clarifying untuk membersihkan rambut dengan menyeluruh.
  2. Nikmati pijatan lembut pada kulit kepala dengan memanfaatkan minyak rambut atau produk perawatan lainnya untuk beberapa saat.
  3. Berikan sentuhan kondisioner atau masker rambut untuk memberikan kelembapan ekstra dan nutrisi pada rambut Anda.
  4. Bungkus rambut dengan handuk yang telah direndam dengan air hangat, biarkan selama 20-30 menit untuk meningkatkan efek perawatan.
  5. Bilas rambut Anda dengan air bersih untuk menghilangkan sisa kondisioner atau masker rambut, dan nikmati rambut yang lembut dan berkilau setelah perawatan ini.

Perbedaan Hair Mask dan Hair Spa

perbedaan hair spa dan hair mask
Seorang wanita sedang mencuci rambut

Hair spa dan hair mask adalah perawatan untuk kesehatan rambut Anda. Keduanya sering kali disamakan padahal memiliki perawatan yang berbeda. 

Berikut ini beberapa perbedaannya:

  • Hair spa adalah proses dengan banyak langkah yang meliputi pembersihan, pengondisian, dan pemijatan kulit kepala serta rambut. Sedangkan Hair Mask adalah perawatan satu langkah dimana produk dioleskan ke rambut dan didiamkan beberapa waktu sebelum dibilas.
  • Hair spa bisa dilakukan di salon atau di rumah, sedangkan hair mask biasanya hanya dilakukan di rumah.
  • Hair spa lebih menyeluruh dari masker rambut, sehingga memiliki jangkauan manfaat yang lebih luas. Masker rambut cocok untuk perawatan cepat dan mudah untuk melembabkan rambut.

Nah, sekarang Anda sudah mengetahui apa itu hair spa. Jika Anda ingin mencoba jenis spa lain untuk kesehatan jiwa dan raga Anda contohnya seperti massage, yuk pesan layanan Massage dari bTaskee.

Layanan massage dari bTaskee menawarkan berbagai layanan pijat hingga reflexology. Terapis bTaskee merupakan terapis berpengalaman dan tersertifikasi sehingga bisa membuat tubuh Anda relax kembali.

Pesan layanan Massage untuk Anda sekarang melalui aplikasi bTaskee. Tersedia di App Store dan Google Play Store.

ติดตามข่าวสารล่าสุด โปรโมชั่นและเคล็ดลับดีๆที่ช่วยให้ชีวิตคุณง่ายขึ้น จาก bTaskee
download-asker-btaskee-ver-3

Book a home cleaning task
right away

Download, register and experience exciting features only available on bTaskee App – On-demand Home Services