AC yang kurang dingin pasti bikin Anda kesal, kan? Tapi jangan buru-buru memanggil tukang servis, apalagi beli baru. Anda bisa mengecek sendiri dulu, karena bisa jadi suhu yang kurang dingin adalah karena filternya kotor. Kalau ini masalahnya, Anda bisa mencoba cara membersihkan filter AC sendiri dalam panduan berikut.
Tapi sebelum tahu caranya, sebaiknya Anda perlu tahu kenapa harus membersihkan filter AC.
Mengapa Filter AC Perlu Dibersihkan?
Mungkin ada yang masih bertanya alasan mengapa harus membersihkan filter AC kotor secara berkala. Beberapa alasannya yaitu:
- Fungsi utama filter adalah menyaring udara dengan cara membersihkannya dari kotoran, seperti debu dan kotoran lainnya, sebelum masuk ke sistem AC.
- Filter yang kotor bisa mengganggu kinerja AC dan menyebabkan listrik jadi boros, suhu kurang dingin, bahkan bila dibiarkan akan merusak filter tersebut.
Anda tentu tidak ingin kan, bila biaya listrik jadi mahal tapi malah jadi kurang dingin, bahkan harus mengeluarkan biaya ekstra untuk mengganti filter AC? Nah, simak panduan membersihkan filter AC berikut!
Cara Membersihkan Filter AC secara Mandiri
Tak perlu buru-buru untuk memanggil tukang servis, Anda bisa mencoba cara membersihkan AC sendiri di rumah dengan panduan berikut:
- Cabut steker untuk menghindari aliran listrik masuk selama proses pembersihan.
- Pada bagian samping unit, ada seperti lubang kecil untuk membuka cover AC. Tarik sedikit ke depan lalu dorong ke atas untuk membukanya.
- Lepaskan filter sesuai dengan petunjuk yang ada di buku manual AC yang Anda punya.
- Siapkan peralatan yang tepat seperti spons atau sikat yang lembut agar tidak merusak struktur filter yang akhirnya mengganggu kinerjanya.
- Bilas filter dengan air, lalu bersihkan dengan sabun dan spons atau sikat hingga semua kotoran hilang. Bilas sekali lagi untuk membersihkan air sabun.
- Keringkan filter dengan kain kering yang bersih dan halus.
- Pasangkan kembali filter ke unit AC dan tutup cover AC.
Kapan Harus Mencuci AC?
Membersihkan AC berapa bulan sekali? Waktu untuk mencuci AC dalam kondisi lingkungan normal umumnya bisa Anda lakukan 3 bulan sekali. Tetapi itu dengan kondisi bahwa beban AC tidak terlalu berat, yaitu lingkungannya sekitarnya bersih dan tidak ada orang merokok.
Tetapi bila AC berada di lingkungan yang kotor, misalnya ada di dekat dapur atau di ruangan di mana ada orang merokok, sebaiknya cuci AC setiap bulan agar kinerja tetap terjaga dan lebih awet.
Tips Merawat Filter AC
Filter menjadi salah satu bagian penting agar AC bisa bekerja dengan baik dan menghasilkan suhu yang diharapkan. Karena itu, melakukan perawatan filter AC rumah secara berkala sangat disarankan.
Beberapa tips berikut ini bisa Anda lakukan:
- Upayakan lingkungan sekitar AC terjaga kebersihannya, karena akan lingkungan yang bersih membuat filter tidak cepat kotor dan kerjanya pun jadi ringan.
- Karena fungsinya untuk menyaring, sebaiknya mengecek kondisi filter secara berkala agar bisa bekerja maksimal.
- Apabila filter sudah terlihat tanda-tanda kerusakan, segeralah ganti.
Mencuci filter memang bisa Anda lakukan sendiri. Tapi untuk mengecek apakah filter AC masih dalam keadaan bagus dan berfungsi dengan baik, Anda membutuhkan orang yang ahli di bidangnya. Apalagi kalau ternyata filter tersebut butuh penggantian unit yang tentu saja membutuhkan tenaga profesional.
Tapi sekarang sudah ada satu aplikasi yang memiliki layanan khusus AC Cleaning & Service yang dilakukan oleh tenaga profesional dan bersertifikasi untuk memberikan layanan yang cepat dan tepercaya, yaitu bTaskee.
Bukan hanya profesional, cepat, dan transparan saja karena bTaskee juga memberikan garansi 7 hari! Ternyata cara membersihkan filter AC cukup mudah, apalagi dengan menggunakan layanan bTaskee. Jadi, ayo download aplikasinya di Play Store dan App Store sekarang!